
PIMPIN APEL PAGI, DANRUMKITALMAR CILANDAK INGATKAN UNTUK TIDAK TERLIBAT JUDI ONLINE DAN PINJAMAN ONLINE
Komandan Rumkital Marinir Cilandakmemimpin apel pagi bersama civitas hospitalia Rumkital Marinir Cilandak
PIMPIN APEL PAGI, DANRUMKITALMAR CILANDAK INGATKAN UNTUK TIDAK TERLIBAT JUDI ONLINE DAN PINJAMAN ONLINE
Unit Penerangan RSMC (Jakarta). Komandan Rumkital Marinir Cilandak Kolonel Laut (K) dr. Aminuddin Harahap, Sp.A., M.Tr.Hanla., M.M., Sp.A (K) memimpin apel pagi bersama civitas hospitalia Rumkital Marinir Cilandak bertempat di Lapangan Apel. Rabu (24/07/2024)
Dalam amanatnya, Danrumkitalmar Cilandak mengingatkan kepada seluruh civitas hospitalia akan pentingnya disiplin di lingkungan kerja sehari-hari. "Apel pagi merupakan salah satu kewajiban. Para Kabag serta anggota staf diharapkan kehadiran apel pagi semaksimal mungkin serta monitor bagi anggota yang jarang melaksanakan apel. ” ujarnya.
Danrumkitalmar Cilandak mengingatkan seluruh civitas hospitalia untuk menghindari Judi Online (Judol) dan Pinjaman Online (Pinjol). Danrumkitalmar Cilandak juga mengecek telpon seluler milik prajurit dengan tujuan menertibkan anggota agar tidak terjerumus dalam praktek judi online dan pinjaman online. “Saya mengingatkan kepada seluruh personil untuk tidak terlibat dalam pinjaman online maupun judi online. Akibatnya akan merusak mental, berpengaruh bagi kehidupan dan kedinasaan. Atur keuangan dan hidup sesuai kemampuan”, tambahnya.
Danrumkitalmar Cilandak juga memerintahkan para Kabag agar selalu berkomunikasi dengan anggota stafnya dan memastikan agar personil nya berhati-hati dalam bermedia sosial, karena dapat merugikan diri sendiri, lingkungan, keluarga maupun satuan,
Apel pagi ini dihadiri oleh Ka SPI, Koord Ahli, seluruh militer, PNS, PPPK, THS Rumkital Marinir Cilandak.

(021) 7805296 - 7805415
Punya pertanyaan? hubungi kami

rumkitmarcld@gmail.com
Butuh bantuan? kirim pesan ke kami

Jalan Letjen KKO Ali Sadikin Pasar Minggu Jakarta Selatan.
RSAL Marinir Cilandak
Jalan Letjen KKO Ali Sadikin Pasar Minggu Jakarta Selatan.
Telp.: (021) 7805296 - 7805415