TINGKATKAN KEIMANAN DAN KETAQWAAN, RUMKITAL MARINIR CILANDAK MELAKSANAKAN KAUSERI AGAMA

Mewujudkan Keimanan dan Ketaqwaan Dilaksanakannya Kauseri Agama
TINGKATKAN KEIMANAN DAN KETAQWAAN, RUMKITAL MARINIR CILANDAK MELAKSANAKAN KAUSERI AGAMA

Unit Penerangan RSMC (Jakarta). Dalam rangka mewujudkan insan yang beriman dan bertaqwa, Rumkital Marinir Cilandak melaksanakan Kauseri Agama yang diikuti oleh seluruh civitas hospitalia Rumkital Marinir Cilandak. Bagi yang beragama Islam dilaksanakan di Gedung Serba Guna RSMC. Sedangkan yang beragama Nasrani dilaksanakan di Rupat Farmasi RSMC. Rabu (30/10/2024)

Kauseri Agama Islam dipimpin langsung oleh Komandan Rumkital Marinir Cilandak Kolonel Laut (K)drg. Muh.Arifin, Sp.Ort.,M.Tr.Opsla dengan mengangkat tema "Percaya Kepada Hari Akhir, Sebagai Rukun Iman Yang Kelima". Disini Komandan menjelaskan bahwa percaya kepada hari akhir atau hari kiamat berarti meyakini bahwa hari kehancuran alam semesta dan kehidupan didalamnya pasti akan terjadi. Kehidupan didunia ini hanya bersifat sementara, setiap manusia akan dimintai pertanggungjawaban atas amal ibadahnya didunia. Untuk itu, Komandan menghimbau agar senantiasa meningkatkan taqwa kepada Allah SWT, selalu beramal Soleh, berbuat baik kepada sesama, muncul rasa takut untuk berbuat maksiat serta mempersiapkan diri dengan lebih baik.

Di tempat yang berbeda, Kauseri Agama Nasrani dipimpin oleh Romo Fransiskus dengan mengangkat tema mengenai "Taat dan Kasih", bacaan dari Efesus 6:1-9

Kegiatan berlangsung dengan tertib dan khidmat.
(021) 7805296 - 7805415

Punya pertanyaan? hubungi kami

rumkitmarcld@gmail.com

Butuh bantuan? kirim pesan ke kami

Jalan Letjen KKO Ali Sadikin Pasar Minggu Jakarta Selatan.

RSAL Marinir Cilandak

Jalan Letjen KKO Ali Sadikin Pasar Minggu Jakarta Selatan.

Telp.: (021) 7805296 - 7805415