
KOMANDAN RUMKITAL MARINIR CILANDAK MENERIMA TIM PEMERIKSA BPK RI ATAS LAPORAN KEUANGAN RUMKITAL MARINIR CILANDAK TA 2023
Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI)
KOMANDAN RUMKITAL MARINIR CILANDAK MENERIMA TIM PEMERIKSA BPK RI ATAS LAPORAN KEUANGAN RUMKITAL MARINIR CILANDAK TA 2023
Unit Penerangan RSMC (Jakarta). Komandan Rumkital Marinir Cilandak, Kolonel Laut(K) dr.Aminuddin Harahap, Sp.A., M.Tr.Hanla., M.M., Sp.A(K) menerima Tim Pengawasan dan Pemeriksaan (Wasrik) dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI), di ruang rapat RSMC. Rabu (7/2/2024)
Tim Wasrik yang diketuai oleh Bapak Lalu Iip Widya Purna Praja, S.T bersama anggota Tim akan melaksanakan pemeriksaan Laporan Keuangan Rumkital Marinir Cilandak TA 2023.
Dalam sambutannya, Komandan Rumkital Marinir Cilandak mengucapkan selamat datang di Rumkital Marinir Cilandak kepada Ketua Tim Wasrik BPK RI beserta anggota, dengan harapan semoga kedatangan Tim Wasrik BPK RI dapat memberikan manfaat demi kemajuan Rumkital Marinir Cilandak.
" Kami beserta staf menyambut kegiatan ini dengan saksama, karena sebagai satker yang baru ditetapkan menjadi satker dengan pola pengelolaan keuangan Badan Layanan Umum berdasarkan Keputusan Menteri Keuangan Nomor 242 Tahun 2023 tanggal 7 Juli 2023, kami sangat berharap dapat mendapat masukan untuk terlaksananya penyelenggaraan akuntansi dan penyajian laporan keuangan Rumkital Marinir Cilandak menjadi lebih baik, lebih andal dan lebih akurat sesuai Lima prinsip BLU yakni transparan, kemandirian, akuntabilitas, pertanggungjawaban, dan kewajaran", tegas Komandan Rumkital Marinir Cilandak.
Pada kesempatan tersebut, Komandan Rumkital Marinir Cilandak menyampaikan kepada seluruh staf untuk menerima Tim Wasrik BPK RI ini serta memberikan dukungan sepenuhnya selama Tim melaksanakan tugas.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Irkormar Brigjen TNI(Mar) Supriono, S.E., M.M, Kolonel Laut(S) Dr. Yohanis Bassang, S.E., M.Si., M.M., CSBA., CFrA., CIQnR., CIQaR dan tim selaku pendamping dari Itjenal, serta Para Inspektur Bidang Itkormar.

(021) 7805296 - 7805415
Punya pertanyaan? hubungi kami

rumkitmarcld@gmail.com
Butuh bantuan? kirim pesan ke kami

Jalan Letjen KKO Ali Sadikin Pasar Minggu Jakarta Selatan.
RSAL Marinir Cilandak
Jalan Letjen KKO Ali Sadikin Pasar Minggu Jakarta Selatan.
Telp.: (021) 7805296 - 7805415